Syifa Fatimah mahasiswi D3 Broadcasting dan Zian Alfin Mubarak mahasiswa S1 Kesehatan Masyarakat berhasil menyisihkan 11 finalis lainnya di ajang pencarian Duta Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) tahun 2016.

Acara yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Keluarga Mahasiswa (BEM KM) Udinus  ini bertujuan mencari Duta kampus yang bisa mewakili Udinus dalam hal promosi maupun ajang-ajang berprestasi dan kesenian lainnya. “Pemilihan Duta ini dimaksudkan agar mereka bisa mewakili Udinus dalam kegiatan di dalam maupun luar kampus,” ujar Dr Kusni Ingsih MM Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan. Usai mengikuti seleksi beberapa tahap, ke 13 finalis beradu kecerdasan menjawab pertanyaan acak dan berlenggak-lenggok di catwalk dalam grand final di aula gedung E lantai 3, Rabu, (28/12) 2016 kemarin.

“Dipercaya menjadi Duta Udinus merupakan suatu kebanggaan yang luar biasa bagi kami,” tutur Zian usai penobatannya. Hal yang sama juga diungkapkan Syifa yang tidak menyangka akan terpilih menjadi duta. “Ini bukan akhir dari kompetisi, justru sekarang adalah awal kami menjadi delegasi bagi Udinus,” tambah Syifa usai melakukan sesi foto bersama.

Sedangkan Dinda Saraswati mahasiswa S1 Ilmu Komunikasi dan Akhadila Bayu Pradika mahasiswa S1 Akuntansi menjadi runner up  Duta Udinus 2016. Selain Duta Udinus terpilih dan runner up, ajang tersebut juga memilih duta internet yang jatuh pada Dhyanara Novi Paramita mahasiswi S1 Ilmu Komunikasi Udinus. “Semakin kita dikenal banyak orang, semakin banyak pula yang menuai manfaat dari informasi yang kita bagikan,” ujar Dhyanara. Presiden BEM KM Udinus, Dhia Ayu, menjelaskan jika Duta Internet terpilih ini akan dipersiapkan untuk mengikuti Miss Internet Indonesia 2017 mendatang. (*humas)

 

DUTA UDINUS : Wakil Rektor 3 bidang Kemahasiswaan Dr Kusni Ingsih MM (tengah) berfoto bersama Duta Udinus terpilih dan runner up ajang tersebut, di aula Gedung E Lantai 3, Rabu (28/12) kemarin. Foto : Meyta Adelianah.