Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang kirimkan enam mahasiswanya dalam program Student Exchange dalam negeri, yang telah bekerja sama dengan Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. 
 
Enam mahasiswa dari Program Studi (Prodi) S-1 Teknik Informatika ini nantinya akan mengikuti pembelajaran selama satu semester. Terhitung sejak Agustus 2021 sampai dengan Januari 2022 dengan mengikuti perkuliahan sesuai dengan aturan yang berlaku. Enam Mahasiswa tersebut antara lain, Wahyu Adi Nugroho, Rahma Hayuning Astuti, Nurillah Tsany Wigati, Devi Ayu Rachmawati, Ivan Arsyaditya Prananda, Afinzaki Amiral.
 
Dr. Muljono, S.Si, M.Kom., selaku pemimpin pelaksana di tingkat prodi menjelaskan bahwa program tersebut diikuti oleh mahasiswa kelas unggulan. Untuk mengikuti perkuliahan di kampus mitra Udinus, yang nantinya nilai dapat dikonversi ke mata kuliah di Udinus yang disebut Credit Transfer. 
 
“Proses seleksi untuk masuk dalam kelas unggulan sudah kami lakukan sejak semester 3. Selanjutnya saat memasuki semester 5 mahasiswa akan melakukan seleksi kembali untuk bergabung pada program Student Exchange,” paparnya saat diwawancarai. 
 
Adapun beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh mahasiswa yang ingin mendaftarkan diri. Yakni memiliki IPK minimal 3,25, mendapatkan nilai mata kuliah Bahasa Inggris yang baik. Serta mengumpulkan video motivasi yang inspiratif dan surat pernyataan kesanggupan bermaterai yang diketahui oleh orang tua. 
 
“Kami berharap dengan pandemi yang terus mengalami penurunan ini mahasiswa dapat kembali melakukan perkuliahan secara langsung. Sehingga dapat merasakan kuliah langsung di UGM dan mempelajari budaya yang ada disana,” tambah Muljono. 
 
Sebelumnya, program bilateral tingkat fakultas antara Fakultas Ilmu Komputer (FIK) Udinus dengan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UGM ini ditandai dengan MoU kerjasama. Kerjasama yang telah berlangsung sejak tahun 2016 hingga sekarang ini setiap tahunnya selalu menyeleksi mahasiswa untuk dapat mengikuti program tersebut.
 
Sementara itu, di tempat terpisah Dekan Fakultas Ilmu Komputer, Dr. Guruh Fajar Shidiq S.Kom., M.Cs berharap agar mahasiswa mampu memikul tanggung jawab sebagai duta Udinus. Dengan menjaga nama baik kampus, mahasiswa juga diharapkan mampu meningkatkan kompetensi hadskill dan softskillnya. 
 
“Selain itu program ini bisa dimanfaatkan sebagai upaya untuk menambah wawasan tentang budaya lokal serta tata krama yang menjadi  unggulan di Kota dengan julukan Kota Pelajar ini. Dengan membawa nama Udinus juga menjadi momen untuk berkenalan dan bekerja sama dengan lebih banyak orang,” tutupnya. (Humas Udinus/Haris. Foto : Dok. FIK)