Berbagai aktivitas umat Muslim di bulan Ramadan akan mendatangkan segala berkah pahala dari Allah SWT. Untuk itu banyak kegiatan yang dilakukan oleh berbagai institusi, agar suasana Ramadan lebih hangat dan bermanfaat bagi umat Muslim di dun

[Sassy_Social_Share]

Berbagai aktivitas umat Muslim di bulan Ramadan akan mendatangkan segala berkah pahala dari Allah SWT. Untuk itu banyak kegiatan yang dilakukan oleh berbagai institusi, agar suasana Ramadan lebih hangat dan bermanfaat bagi umat Muslim di dun

[Sassy_Social_Share]

BALAI KOTA- Ketua Karang Taruna Kota Semarang, Febri Soemarmo menegaskan pihaknya menginginkan kemandirian bagi anggotanya. Semangat kemandirian itu diwujudkan lewat berbagai kegiatan yang membawa semangat entrepreneurship. Hal itu diungkapkannya saat pembukaan Rapat Kerja Karang Taruna Kota Semarang, Sabtu (5/2) di Balai Kota.

“Wujud kemandirian itu segera kami mulai di berbagai bidang. Misalnya, beberapa produk hasil karya Karang Taruna di berbagai kelurahan akan terus kami kembangkan. Selain itu, dalam waktu dekat kami akan menggelar Porseni,” jelas Febri.

Pada acara itu, ditandatangani pula MoU antara Karang Taruna dengan Suara Merdeka Group, TV KU, dan Universitas Dian Nuswantoro (Udinus). Febri meminta ketiga institusi tersebut bisa membimbing para remaja agar semakin kreatif.

Rektor Udinus Dr Ir Edi Noersasongko MKom mengatakan, pihaknya membuka pintu selebar-lebarnya bagi Karang Taruna. Beberapa fasilitas yang dimiliki kampusnya bisa digunakan untuk menunjang keahlian.
Sementara perwakilan Suara Merdeka Group, Ir Sriyanto Saputro MM berharap kerja sama tersebut bisa meningkatkan kemampuan para remaja di Semarang yang tergabung dalam Karang Taruna.
Dukungan Pemerintah Wali Kota Soemarmo HS mengatakan Pemkot akan selalu mendukung Karang Taruna untuk maju.

Menurutnya, remaja merupakan salah satu sektor penting sebagai tulang punggung pembangunan.

“Dukungan pemerintah berupa beberapa hal seperti dana dan pelatihan. Untuk dana, mungkin terbilang sedikit tapi cukup guna operasional jika didukung kemandirian mereka,” jelasnya.

Selain pembukaan raker, acara diisi penyerahan trofi Kejuaraan Karang Taruna Berprestasi tingkat Jateng oleh Dinas Provinsi Sosial Jateng kepada Wali Kota. Selain itu, digelar diskusi bertema ’’Membangun Sinergi untuk Mewujudkan Karang Taruna yang Mandiri melalui Entrepreneurship’’.

Diskusi tersebut menghadirkan tiga pembicara yakni Ketua BPD Hipmi Jateng Dede Indra Permana, Direktur Utama TV KU Semarang Ir Lilik Eko Nuryanto MKom, dan Kepala Dinas Sosial, Pemuda, dan Olahraga Kota Semarang Drs Heru Supriyono MPd.