LEONY PRODI S1 KESEHATAN LINGKUNGAN TINGKATKAN KEMAMPUAN SOFTKILL IKUTI BERBAGAI KEGIATAN ORGANISASI

[Sassy_Social_Share]

LEONY PRODI S1 KESEHATAN LINGKUNGAN TINGKATKAN KEMAMPUAN SOFTKILL IKUTI BERBAGAI KEGIATAN ORGANISASI

[Sassy_Social_Share]
Kemampuan softskill dan berorganisasi yang didapatkan semasa perkuliahan tentunya menjadi modal berharga bagi para mahasiswa. Hal itu yang terus dilakukan oleh mahasiswi bernama Leony Christine Manurung. Salah satu organisasi yang ia ikuti yakni Community Development (Comdev) di Komunitas Puan Bisa. Pada komunitas tersebut ia  mampu melakukan pemberdayaan perempuan  dalam ranah mental health, karir, dan juga self-improvement.  
 
Atas kegigihannya dalam komunitas tersebut, Mahasiswi yang akrab disapa Leony terpilih menjadi team leader di komunitas Puan Bisa. Selama jadi team leader comdev pastinya makin banyak tanggung jawab yang harus ia emban, seperti memberikan ide dan dapat menjelaskannya briefly kepada anggota tim dan rekan-rekan kerja lainnya. 
 
“Menyiapkan strategi agar bisa over achieved untuk OKR yang telah dibuat, memastikan semua tim dalam keadaan sehat mental dan fisik dengan perbanyak bonding bersama anggota tim, melakukan kerjasama dengan komunitas/organisasi lain juga menjadi tanggung jawab saya,” ujar Leony
 
Ungkap mahasiswi dari Program Studi S-1 Kesehatan Lingkungan, hal yang melatarbelakangi adalah rasa eager to learn dan rasa senang untuk bisa aktif selama menjadi mahasiswa. prinsip bahwa selama kuliah harus dapat eksplor banyak hal dan tidak hanya fokus di akademik,  tapi juga bisa aktif di non-akademik  menjadi prinsip yang selalu ia pegang.Melalui berogranisasi juga ia mampu untuk mengoptimalkan waktu yang ada dan mendapatkan banyak relasi. 
 
“Kemampuan berorganisasi sangat saya dapatkan saat bergabung dengan komunitas Puan Bisa. Komunitas itulah yang membentuk saya seperti sekarang ini,” jelas dara yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Umum di Biro Kesehatan Lingkungan Udinus tahun 2020-2021 lalu. 
 
Prodi S-1 Kesehatan Lingkungan Udinus baginya merupakan prodi yang sangat asik dan sangat dekat dengan keseharian masyarakat. Jadi bukan sekedar belajar di kampus, tapi dapat mengeksplore banyak hal dan juga mengenali lingkungan dan keberlangsungan hidup manusia. Selain itu kualitas dan akreditasi yang dimiliki Udinus sangatlah luar biasa dengan mengantongi akreditasi Unggul. 
 
“Pada prodi ini saya bukan hanya belajar mengenai gimana hidup sehat, tetapi akhirnya tahu bahwa aspek lingkungan yang menjadi salah satu alasan terbesar yang mempengaruhi derajat kesehatan manusia,” tutup dara kelahiran Jakarta, 6 Juni 2001.