Pembawa acara maupun penulis berita di media menjadi salah satu bidang minat bakat yang diminati kawula muda. Sebagai upaya mengasah kemampuan itu, Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) melalui Commdise 5.0 menggelar lomba yang diperuntukkan untuk siswa SMA/K, mahasiswa hingga umum.
Lomba itu merupakan serangkaian kegiatan Dinusfest 2024 itu diinisiasi oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Ilkom) Udinus Diselenggarakan di Studio TVKU dan aula gedung E lantai 3 Udinus. Diikuti oleh kurang lebih 31 peserta, kegiatan itu berlangsung selama 2 hari dimulai pada Jumat (26/01/2024).
Ketua Pelaksana Lomba, Ni Nyoman Ayu Kemala Komang menjelaskan lomba dibagi menjadi dua kategori karena dianggap menjadi ranah Ilkom. Untuk mekanisme lomba news anchor, peserta akan membacakan naskah yang sudah disiapkan oleh panitia. Dengan durasi waktu 5 menit, peserta akan tampil dan dinilai oleh para juri.
“Kami bekerja sama dengan TVKU untuk fasilitas studio, agar peserta bisa merasakan atmosfer menjadi pembawa acara seperti di dunia profesional. Peserta yang berada di studio akan ditampilkan secara langsung di aula E.3 dan dinilai oleh Juri,” terangnya.

Mekanisme Unik
Nyoman sapaan akrabnya, menambahkan bahwa juri yang dilibatkan adalah dosen dan juga praktisi dari media massa. Pada hari pertama seluruh peserta news anchor akan tampil satu persatu dan pemenang akan diumumkan di hari berikutnya.
“Salah satu hal yang unik, seluruh kegiatan di hari pertama merupakan bahan untuk peserta lomba lain yakni press release. Maka seluruh peserta di kategori lomba ini harus melakukan sesi wawancara di sela-sela kegiatan,” imbuhnya.
“Commdise tahun ini mengalami perubahan dari tahun-tahun sebelumnya yang lebih berfokus pada stand up comedy. Kali ini kami fokus untuk news anchor dan press release karena lebih memiliki banyak minat bakat dan sesuai dengan peminatan di Ilkom Udinus,” tutupnya.
Tidak hanya lomba untuk siswa, terdapat juga lomba bagi mahasiswa dan umum dengan total puluhan jenis lomba. Dari total 36 lomba yang ditawarkan, akan berlangsung selama lebih dari 2 minggu, pada 20 Januari – 5 Februari 2024 mendatang. Bagi para siswa SMA yang ingin mencari informasi tentang kegiatan Dinusfest 2024 lebih lanjut, dapat mencari informasi melalui website di https://festival.dinus.ac.id/. (Humas Udinus/Haris. Foto: Dok.Humas)