Udinus Dominasi Abdidaya Ormawa 2024, BEM FIK Borong Penghargaan Berkat Bangkitkan Potensi Pariwisata Desa Tajuk

[Sassy_Social_Share]

Udinus Dominasi Abdidaya Ormawa 2024, BEM FIK Borong Penghargaan Berkat Bangkitkan Potensi Pariwisata Desa Tajuk

[Sassy_Social_Share]

Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) terus menunjukkan prestasinya di tingkat nasional. Pada malam penganugerahan Abdidaya Ormawa 2024, Udinus berhasil meraih enam penghargaan sekaligus, tentunya membuktikan komitmen dalam mendorong mahasiswa berinovasi serta memberi dampak positif bagi masyarakat.

penganugerahan Abdidaya Ormawa 2024 yang diselenggarakan di Auditorium Widya Sabha, Universitas Udayana dan diikuti ratusan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Salah satu prestasi luar biasa datang dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer (BEM FIK) Udinus.

Mereka meraih tiga penghargaan sekaligus, yaitu sebagai juara kedua di kategori ‘Tim Pelaksana Terinovatif dalam Teknologi dan atau Sosial’ serta ‘Video Terinformatif’, melalui program Pengembangan Pariwisata Berkelanjutan yang mereka jalankan di Desa Wisata Tajuk, Kabupaten Semarang. Sedangkan satu penghargaan diraih oleh Dosen pendamping BEM FIK,  Zahrotul Umami, M.I.Kom.,  dengan terpilih sebagai terbaik ketiga sebagai  ‘Dosen Pendamping Terinovatif’.

Selain penghargaan yang diraih oleh BEM FIK, Udinus juga membawa pulang sejumlah penghargaan bergengsi lainnya. Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer (DPM FIK) berhasil meraih posisi kedua di kategori ‘Ormawa dengan Dukungan Riil Terlengkap’. Sementara itu, Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (HM SISFO) berhasil meraih juara ketiga pada kategori ‘Ormawa Terinovatif’. Sementara itu, Dalam kategori ‘Perguruan Tinggi Teraktif’, Udinus berhasil menempati posisi ketiga.

Dijumpai setelah meraih penghargaan di Abdidaya Ormawa 2024, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Udinus, Prof. Dr. Dra. Kusni Ingsih, M.M., menyampaikan, Penghargaan itu membuktikan bahwa Udinus terus berkomitmen untuk mendukung inovasi yang dilakukan oleh mahasiswa.

“Kami sangat bangga dengan pencapaian ini dan berharap agar semakin banyak program-program kreatif yang dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” ujar Prof. Dr. Dra. Kusni Ingsih, M.M.  

Berdayakan Masyarakat Melalui Smart Tourism

Dengan enam penghargaan yang diraih. Udinus telah membuktikan komitmennya dalam mendukung mahasiswa yang aktif berinovasi dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. Keberhasilan ini juga semakin mempertegas peran penting kampus dalam menciptakan ekosistem pendidikan yang mendukung pengembangan diri mahasiswa. Tidak hanya dalam hal akademik, tetapi juga dalam bidang sosial dan kemanusiaan.

Ketua Tim PPKO BEM FIK Udinus, Nadya Sekar Nalaratih mengaku bangga dapat meraih tiga penghargaan di Abdidaya 2024. Prestasi tersebut adalah hasil dari kerja keras dan kolaborasi yang erat antara mahasiswa, dosen, masyarakat, dan pihak terkait lainnya. Ia pun sangat bangga dan masih tak percaya karena mendapat penghargaan di ajang berskala nasional.

Nadya melanjutkan bahwa program yang mereka jalankan mengangkat konsep smart tourism dan melibatkan pendekatan pentahelix. Dengan melibatkan seluruh elemen mulai dari pemerintah, akademisi, bisnis, komunitas, dan media. Penghargaan itu tentunya menjadi motivasi bagi BEM FIK Udinus untuk terus berkarya. Untuk terus mengembangkan program-program yang bisa memberi manfaat bagi masyarakat.

“Kami juga berharap Desa Wisata Tajuk yang telah bersama-sama kami bangun, dapat berkembang sebagai destinasi wisata yang tidak hanya menguntungkan, tetapi juga berkelanjutan, memberi dampak positif bagi perekonomian lokal,” jelasnya.

Keberhasilan BEM FIK dalam meraih penghargaan pada dua kategori. Tak terlepas dari dampak nyata yang diberikan oleh program Desa Wisata Tajuk. Konsep ‘Smart Tourism’ yang diperkenalkan melalui program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pariwisata lokal serta memberi manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar.

Dengan pencapaian ini, Udinus semakin mengukuhkan posisinya sebagai salah satu universitas terkemuka di Indonesia yang tidak hanya berfokus pada pendidikan tinggi, tetapi juga pada pemberdayaan masyarakat melalui berbagai program inovatif. (Humas Udinus/Alex. Foto: Dok. Kemahasiswaan)