Sementara itu, saat dilakukan visitasi prodi Kesehatan Lingkungan (Kesling) di Fakultas Kesehatan (FKes) Universitas Dian Nuswantoro (Udinus), di ruang rapat gedung H lantai 1 dilangsungkan kegiatan forum dosen-dosen Kesehatan Lingkungan se-Indonesia.
Adalah Environmental Health Specialist Assosiation (EHSA) yang beranggotakan orang-orang yang berprofesi di bidang kesehatan lingkungan di seluruh Indonesia, yang terus ingin mengembangkan kompetensi mereka dalam menciptakan tenaga-tenaga berlatar belakang kesling.
Dalam kesempatan ini, prodi S1 Kesling FKes Udinus menjalin kerjasama dengan EHSA, yang dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU). “Udinus ingin bekerjasama dengan berbagai pihak, terlebih merea yang bersinggungan langsung dengan bidang yang kami tekuni. Termasuk dengan EHSA ini,” papar Prof Dr Supriadi Rustad MSi Wakil Rektor I Udinus saat memberikan sambutan.
Setelah dilangsungkan penandatanganan MoU antara kedua belah pihak, dimana dari prodi S1 Kesling Udinus diwakili oleh Dekan FKes Dr Guruh Fajar Shidik MCs, para anggota EHSA ini melakukan lokakarya sejak Kamis hingga Sabtu (22-24/3/2018) dengan tajuk “Penyusunan dan Pembahasan Uji Kompetensi Kesehatan Lingkungan”. Dihadiri kurang lebih dua puluhan anggota yang berasal dari Malang, Makasar, Jakarta hingga Batam, kegiatan ini diharapkan dapat merumuskan banyak hal yang bermanfaat bagi tenaga kesehatan lingkungan. “Semoga Mou Udinus dengan EHSA ini dapat dijadikan payung kerjasama untuk melakukan kegiatan lain dengan lebih produktif. Dari lokakarya penyusunan materi uji kompetensi ini telah terbukti militansi dari Kesling, semoga semangatnya juga bisa memacu prodi Kesling Udinus,” tambah Supriadi.
Hal tersebut didukung oleh Ketua EHSA, Drs Bambang Wispriyono PhD, dimana agar dapat mengluluskan alumni yang berkompeten di dunia industri, prodi S1 Kesling Udinus yang baru dua tahun berumbuh ini agar terus meraih akreditasi yang terbaik. “Kami berharap dapat diraih akreditasi terbaik untuk S1 Kesling Udinus. Karena akreditasi yang tinggi dapat mendukung citra positif para lulusannya di dunia industrI nanti,” kata Bambang. (*Humas Udinus/ning)