Memanfaatkan perkembangan teknologi tentunya akan memudahkan para dosen yang rutin melakukan penelitian. Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang menggelar pelatihan menggunakan aplikasi Mendeley bagi para dosen-dosennya. Pelatihan tersebut guna memudahkan dalam pengelolaan referensi daftar pustaka disetiap pembuatan jurnal penelitian.
Aplikasi Mendeley merupakan program komputer dan web yang dikembangkan Elsevier untuk mengelola dan berbagi jurnal penelitian. Pelatihan yang diikuti oleh sekitar 46 dosen tersebut, menjelaskan penggunaan aplikasi serta mempraktikkan secara langsung. Pemaparan mengenai penggunaan aplikasi Mendeley dilakukan oleh Imang Dapit Pamungkas SE.,M.Si.,Ak.,CA.,CIBA selaku dosen Program Studi Akuntansi Udinus. Selain itu, juga dihadiri oleh Dekan FEB Udinus,Prof. Vincent Didiek Wiet Aryanto MBA, Ph.D dan Wakil Dekan FEB Udinus, Dr Mahmud SE, MM serta beberapa dosen FEB Udinus lainnya.
Dalam penjelasannya, Imang Dapit Pamungkas memberikan penjelasan secara detail mengenai proses instalasi dengan cara mengakses website resmi Mendeley. Kemudian dilanjutkan dengan melakukan registrasi dan mengisi formulir yang sudah disediakan. “Aplikasi ini juga dapat diunduh secara gratis sehingga dapat digunakan di beberapa platform seperti komputer pribadi maupun smartphone masing-masing. Dengan hal itu, akan memudahkan dosen untuk mengelola referensi daftar pustaka,” jelasnya.
Pada sesi berikutnya, dipraktikkan langsung bagaimana cara menambahkan jurnal baik secara manual maupun dari internet. Tidak hanya itu, dengan aplikasi ini peneliti juga dapat membuat perpustakaan pribadi secara digital. Pengguna yang telah melakukan registrasi, akan mendapatkan kapasitas penyimpanan maksimal 2GB. “Jurnal yang akan digunakan juga bisa dilinputkan secara manual ketika jurnal tersebut tidak ada versi onlinenya hanya terdapat jurnal secara fisik saja. Aplikasi ini juga menyediakan akses untuk menambahkan jurnal secara langsung yang ada di internet,” tambah Imang.
Aplikasi Mendeley juga dapat digunakan untuk mengutip paragraf secara otomatis pada jurnal yang menjadi acuan. Penggunaan Mendeley, akan menyingkat waktu para peneliti yang harus menyimpan jurnal dengan jumlah banyak. Aplikasi tersebut dapat diunduh melalui website www.mendeley.com
Sementara itu, Prof. Vincent Didiek Wiet Aryanto MBA, Ph.D selaku Dekan FEB Udinus berharap semoga dapat memanfaatkan aplikasi Mendeley untuk memudahkan para dosen dalam melakukan penelitian. FEB juga secara rutin memberikan pelatihan untuk mengembangkan tri dharma perguruan tinggi. “Pelatihan akan diunggah pada Youtube, sehingga nantinya bisa digunakan untuk pembelajaran bagi para mahasiswa. Penggunaan aplikasi Mendeley akan memudahkan sistem pembelajaran selama pandemi,” tutupnya.(*Humas Udinus/Haris. Foto: Haris)