Di hari ketiga Dinus Inside 2022, Fakultas Ilmu Komputer (FIK) Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang dan Kediri hadirkan guest star Ge Pamungkas. Acara dengan konsep talkshow itu diikuti oleh 1855 mahasiswa baru (maba) FIK Udinus, pada Rabu, 31 Agustus 2022.
Pada acara yang berlangsung dengan platform zoom meeting itu, Ge Pamungkas bagikan tips trik pengalamannya selama menjalani masa perkuliahan. Pengalaman itu ia bagikan dengan nuansa santai dan penuh komedi. Seluruh maba yang ikut terlihat antusias dan senang dengan hadirnya Ge Pamungkas, terlihat dari banyaknya pertanyaan yang dilontarkan serta senyum dari para peserta.
Ge Pamungkas yang akrab dikenal sebagai stand up comedian (comic) itu ceritakan perbedaan antara mahasiswa baru zaman dahulu dan sekarang. Menurutnya, setiap tindakan yang dilakukan ketika masa orientasi pasti akan memiliki makna positif untuk membangun mahasiswa baru. Khususnya mempersiapkan mental untuk mengikuti kegiatan perkuliahan, karena sedang masa peralihan menuju level pendidikan yang lebih tinggi.
“Yang terpenting bagi mahasiswa itu adalah kemampuan untuk beradaptasi di masa perkuliahan, karena banyak mahasiswa yang datang dengan latar belakang budaya yang bermacam-macam,” pesannya.
Ungkap Ge, kemampuan untuk beradaptasi akan lebih mudah apabila muncul dari keinginan mahasiswa itu sendiri. Cara simpel yang dibagikan untuk beradaptasi adalah rela berseberangan dengan mahasiswa lain. Mau menerima perbedaan pendapat yang dilontarkan oleh sesama mahasiswa perlu memicu hal negatif.
“Cenderung mahasiswa itu susah beradaptasi karena berbeda pemahaman, sebagai mahasiswa kalian harus mau mendengar pendapat dari banyak orang. Untuk bisa menerima perbedaan mahasiswa di satu kampus,” imbuhnya.
Sementara itu, ikut hadir dalam acara tersebut, Dekan FIK Udinus, Dr. Drs. Abdul Syukur, M.M., yang didampingi oleh Wakil Dekan I, Dr. Ahmad Zainul Fanani, S.Si., M.Kom., dan Wakil Dekan II Affandy, M.Kom., Ph.D. Bersama seluruh dosen dan sivitas akademika FIK Udinus.
Ikut lontarkan pertanyaan, Wakil Dekan II Affandy, M.Kom., Ph.D., merasa adanya Ge Pamungkas menjadi menutup manis untuk kegiatan Dinus Inside 2022. Mahasiswa dapat mengikuti kegiatan dengan ceria mendengarkan cerita pengalaman yang disampaikan oleh Ge Pamungkas.
“Harapannya melalui acara ini 1855 maba FIK Udinus dapat mengambil nilai-nilai positif yang disampaikan. Dapat menjadi bekal berharga nantinya untuk mengikuti perkuliahan di Udinus, untuk bisa berprestasi dan membanggakan semua pihak,” tutupnya.
Pada kesempatan itu juga, seluruh maba yang telah menyelesaikan penugasan mendapat apresiasi dari pihak panitia Dinus Inside 2022. Seluruh pemenang dari setiap penugasan diumumkan langsung melalui platform zoom meeting. Kemudian acara ditutup dengan perkenalan seluruh Organisasi Mahasiswa yang ada di lingkungan FIK Udinus. (Humas Udinus/Haris. Foto: Humas Udinus)