Selalu mendukung aktivitas positif mahasiswanya, nama Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) kembali diharumkan oleh salah satu mahasiswanya di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Pomprov) 2019.

 

Mahasiswa semester 4 program studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Komputer Udinus Jati Andrean Agassi berhasil mengantongi medali emas dalam ajang renang Pomprov 2019. Ajang yang diikuti oleh sembilan universitas di Jawa Tengah tersebut dilaksanakan pada Sabtu (26/7/2019) lalu.

 

Pada setiap perlombaan tentunya peserta lomba memerlukan waktu untuk mempersiapkan diri dan kemampuannya sebelum perlombaan. Jati mengaku hanya berlatih dua minggu sekaligus mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas kemenangan yang diraihnya. “Saya sangat bersyukur sekaligus tidak menyangka bahwa saya akan mendapat medali emas dalam ajang ini, melihat persiapan saya hanya dua minggu sebelum perlombaan. Namun saya tetap merasa bangga,” ungkap Jati.

 

Dalam waktu dua minggu, Jati mempersiapkan diri dan kemampuannya agar mampu bersaing dengan perwakilan universitas lain. Walau Jati telah berlatih renang dari kelas 4 Sekolah Dasar hingga mengikuti club renang, beberapa kesulitan tentu ditemui baik sebelum perlombaan maupun saat perlombaan berlangsung. “Tentu ada kesulitan saat mengikuti lomba. Salah satunya dalam menghadapi peserta dari universitas lain yang lebih baik dari saya. Untuk mengatasinya saya hanya mendengarkan musik sebelum lomba agar lebih tenang dan fokus,” ujarnya.

 

Menduduki juara satu menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi Udinus.  Ajang tersebut bukanlah akhir dari usaha Jati untuk terus menorehkan prestasinya. Kemenangan tersebut membawanya berpartisipasi dalam ajang yang lebih tinggi yaitu Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas). “Saya harap dalam Pomnas 2019 ini mampu kembali meraih juara,” tegas Jati.

 

Kahumas Udinus, Agus Triyono S.Sos, M.Kom mengungkapkan rasa bangganya terhadap mahasiswa. “saya sangat bangga kepada mahasiswa yang selalu berprestasi baik dalam akademik maupun non akademik,” tutur Agus. (*Humas Udinus/via/AT. Foto : Nining Sekar)

 

Nama :

Jati Andrean Agassi – Atlit Renang Udinus