Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) resmi membuka ‘German Corner’, melalui dukungan Goethe-Institut Indonesien. Fasilitas terbaru milik Fakultas Ilmu Bahasa (FIB) itu bisa dimanfaatkan oleh semua mahasiswa yang tertarik mempelajari budaya jepang, berlokasi di gedung G lantai 3 Udinus. 

German Corner secara resmi dibuka dengan pemotongan pita oleh Wakil Rektor IV Bidang Penelitian dan Kerjasama Udinus, Prof. Dr. Pulung Nurtantio Andono, S.T., M.Kom., bersama Expert on Skilled Workers Migration Southeast Asia, Australia, New Zealand, for Goethe Institute, Axel Grimpe. Peresmian itu disaksikan oleh Dekan Dekan FIB Udinus, Dr. Raden Arief Nugroho, S.S., M.Hum., kaprodi, dosen dan juga mahasiswa baru FIB Udinus. Bertepatan dengan berlangsungnya hari pertama Dinus Inside 2023, pada Senin, 4 September 2023. 

Wakil Rektor IV Bidang Penelitian dan Kerjasama Udinus, Prof. Pulung, menyambut baik adanya German Corner di FIB Udinus. Menurutnya gerakan ini sebagai upaya Udinus memberi ruang bagi mahasiswa untuk mengenal budaya Jerman. Selain itu memberi peluang bagi mereka yang terbaik untuk berkarir di negara maju di Eropa.

“Kami tahu bahwa kebutuhan tenaga kerja di Jerman cukup besar, dan harapannya Udinus juga bisa ikut mengirimkan mahasiswa untuk mengikuti program magang maupun lulusannya untuk bekerja di berbagai bidang,” terangnya. 

Sementara itu, Dekan FIB Udinus, Dr. Raden, menambahkan bahwa German Corner juga sebagai platform bagi mahasiswa untuk mengikuti ujian bahasa Jerman. Bahkan sejauh ini Udinus telah melakukan tes bahasa Jerman sebanyak empat kali, dan bekerja sama juga dengan Goethe-Institut Indonesien. 

“Beberapa waktu lalu kami telah sukses menggelar ujian di level B2, dan itu standar minimum untuk bisa belajar ataupun bekerja di Jerman. Untuk informasi-informasi tes selanjutnya, mahasiswa bisa datang langsung ke fasilitas terbaru milik FIB Udinus ini dan jangan malu bertanya,” ajaknya.

Axel Grimpe sebagai perwakilan dari Goethe-Institut, mengaku sangat senang dengan adanya German Corner di lingkungan FIB Udinus. Menurutnya ini merupakan ide yang sangat bagus untuk memberikan gambaran tentang budaya Jerman. 

“Terima kasih atas sambutan baik dari Udinus, khususnya FIB Udinus. Melalui fasilitas ini, harapannya ada banyak mahasiswa yang tertarik dan memutuskan untuk berkarir di negara kami,” tutupnya. (Humas Udinus/Haris. Foto: Humas Udinus)