Paguyuban Bidang Kemahasiswaan Rayon I Jawa Tengah (Jateng) gelar rapat koordinasi bersama bahas mengenai persiapan Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) dan Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas).
Kegiatan yang dihadiri oleh seluruh pimpinan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di bidang kemahasiswaan di wilayah Jateng, diselenggarakan di gedung E lantai 3 Udinus. Rapat yang dihelat secara luring tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Paguyuban Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan se-Jateng dan Rayon I, Dr. Kusni Ingsih, MM.
Tentunya kegiatan itu menerapkan protokol kesehatan secara ketat untuk mencegah penyebaran Covid-19. Seperti penggunaan masker, mencuci tangan dan melakukan scan barcode peduli lindungi bagi seluruh peserta acara.
dan Rayon I yang sekaligus menjabat sebagai WR III Bidang Kemahasiswaan Udinus, Dr, Kusni Ingsih , MM menjelaskan bahwa rakor ini sebagai langkah persiapan menghadapi event besar di tahun 2022. Menurutnya atlet yang berlaga di dua event besar itu, harus dikelola dan dipersiapkan dahulu event Pekan Seni Mahasiswa Daerah (Peksimida) dan Pekan Olahraga Mahasiswa Daerah (Pomda).
“Rayon I harus membangun kekuatan dan mempersiapkan para atlet untuk menghadapi lomba-lomba di area Jateng.Tujuannya untuk nantinya mewakili Jateng di tingkat nasional di ajang Peksiminas dan Pomnas,” jelasnya.
Ia pun berharap peringkat Rayon I Jateng dapat meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yang menduduki peringkat tiga secara nasional. Selain itu, Rakor yang dihelat di Udinus, sebagai ajang silaturahmi dan memperkuat solidaritas antar perguruan tinggi se Jateng.
“Guyub rukun ini sudah terbentuk sejak tahun 2008 dan kami semakin solid setiap tahunnya,” harapnya.
Ketua Paguyuban WR III Bidang kemahasiswaan se-Jateng, Dr.Kusni Ingsih , MM dalam memimpin didampingi oleh koordinator wilayah masing-masing. Mereka yakni Dr.tri Leksono Prihandoko,S.Kom, Dr. Andeka Rocky Tanaamah, S.E, M.Cs dan Dr. Sugeng Slamet , S.T, M.T. Selain itu, Tim Badan Pembinaan Olahraga Mahasiswa Indonesia (Bapomi) Jateng ,Handoyo turut mendampingi dan memberikan pemaparannya terkait atlet di Jateng.
Sementara itu, Wakil Rektor I Bidang Akademik Udinus, Prof.Dr.Supriadi Rustad, M.Si mengucapkan selamat datang kepada seluruh perwakilan dari PTN dan PTS di Jateng. Ia juga berharap agar rakor ini dapat menjadi langkah untuk saling berkolaborasi bersama untuk memajukan pendidikan di Indonesia.
“Kami harap rapat koordinasi ini dapat menghasilkan keputusan-keputusan yang bermanfaat dan tentunya mengutamakan pendekatan yang persuasif,” tutupnya. (Humas Udinus/Alex. Foto: Dok. Humas)