Terus mengejar kualitas yang terbaik, Universitas Dian Nuswantoro (UDinus) kembali mendapat kunjungan dari tim asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) pada (8-9/3). Tim asesor yang terdiri dari Nandang Rahmat, MA, PhD dari Universitas Padjajaran (Unpad) Bandung dan Prof. Djodjok Soepardjo, M. Litt dari Universitas Negeri Surabaya (Unesa) ini melakukan visitasi di program studi Sastra Jepang dari Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Udinus.
Visitasi ini meliputi pemeriksaan ulang di lapangan sebagai konfirmasi data-data/boring yang telah dikirim sebelumnya. Selain itu juga melakukan wawancara dengan jajaran dekanat FIB, dosen, mahasiswa dan alumni yang steril dari dosen maupun karyawan FIB, serta para stakeholder. Dengan diadakannya visitasi ini telah dilakukan penjaminan mutu dari progdi Sastra Jepang FIB Udinus, agar terus terjaga kualitasnya.
“Kunjungan kami kali ini akan kami bawa hasilnya ke BAN PT, jika dari BAN PT meyetujui laporan kami, maka proses akreditasi akan lolos dan diharapkan keluar nilai yang paling maksimal. Kami melihat Sastra Jepang Udinus ini sudah baik. Kebersamaan dan iklim belajar mengajar disini cukup baik, sehingga berefek pada suasana yang kondusif,” ujar Djodjok di sela-sela visitasinya.
Tim akreditasi Sastra Jepang FIB Udinus mengaku lega, salah satu tahapan untuk meraih nilai maksimal telah dilewati. “Setelah kemarin Sastra Inggris FIB Udinus mendapat akreditasi A, kini kamipun optimis Sastra Jepang juga akan meraih nilai serupa,” kata Akhamd Saifudin, SS, M.Si selaku Dekan FIB. (*humas)
VISITASI : Tim asesor dari BAN PT berfoto bersama tim akreditasi Sastra Jepang FIB Udinus setelah melakukan tahapan visitasi pada Rabu (8/3). Foto : Nining Sekar.