Melihat adanya peluang untuk membuka usaha dimanfaatkan oleh Alya Novianda (23), Alumni S1 Desain Komunikasi Visual (DKV) Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang. Yang saat ini memiliki usaha digital marketing bernama ‘Pop Creative’ dan telah berdiri sejak awal tahun 2021.

 

Pop creative merupakan sebuah digital marketing yang berdomisili di Cianjur, Jawa Barat ini menawarkan maintenance social media, freelance desain dan juga copywriter. Gadis yang akrab disapa Ovie tersebut saat ini menjalankan usahanya bersama tim yang berisikan 5 orang freelancer. Selain itu ia juga bertanggung jawab untuk maintenance sumber daya manusia serta menjadi penghubung dengan client. Setelah client setuju dengan harga yang ditentukan, maka Ovie bersama dengan tim akan mulai mengerjakan desainya. 

 

“Ketika ada brand baru dari client, saya bersama dengan tim biasanya akan fokus pada logo brand tersebut. Memberikan ciri khas warna yang nantiya akan menjadi pedomen kami untuk desain di semua aset visual brand tersebut,” jelas Ovie saat diwawancarai.

 

Dalam sebulannya Alumni kelahiran Jakarta, 22 November 1998 tersebut mampu meraup omzet kurang lebih 15 juta. Dengan jasa unggulannya yaitu maintenance social media yang berfokus pada sosial media Instagram. Selama satu bulan Ovie akan mengunggah desain dua hari sekali, termasuk Sabtu dan Minggu. Kendala yang biasa dialami yaitu beradaptasi dengan desain apa yang cocok untuk konsumen dari brand tersebut.

 

“Selama 3 bulan pertama akan sedikit kewalahan untuk mengetahui desain apa yang cocok untuk konsumennya. Baru setelah mendapatkan desain yang cocok maka selanjutkan akan diselaraskan, karena fokus kami tidak hanya ke maintenance saja tapi juga pada kualitas dari aset desain yang digunakan,” ungkap pemilik akun instagram @alyanovindaa tersebut.

 

Alumni yang juga pernah aktif di divisi desain Pers Kampus Wartadinus tersebut awalnya justru tidak bermaksud untuk menekuni karirnya di dunia Desain. Program studi S1 DKV Udinus yang terakreditasi A ia pilih dengan anggapan tidak langsung ke arah grafik desain. Namun dengan atmosfer kampus yang mendukung, ia mampu menyelaraskan dengan mahasiswa lainnya. Untuk mempelajari beberapa elemen dasar di DKV

 

“Tapi dengan semua momen yang sudah saya dapatkan selama berkuliah, tidak ada satupun yang saya sesali. Bahkan itu semua menempatkan saya di posisi sekarang yang mampu mendirikan usaha yang bisa di cek di Instagram @popcreativelabs, semoga bisa menjadi wadah bagi anak-anak muda untuk mengembangkan kreativitasnya,” harap Ovie. (*Humas Udinus/Haris. Foto: Dok. Pribadi)

Nama :

Alya Novianda – Alumni Prodi S1 DKV Udinus