Fakultas Teknik (FT) Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) mengenalkan dunia perkuliahan kepada siswa SMA/SMK sederajat melalui kegiatan ‘Kuliah Sehari’. Perkuliahan tersebut diikuti 48 siswa dan dilakukan sebanyak tiga kali dalam satu bulan di ruang kelas gedung B Udinus.

 

Kuliah sehari dilaksanakan pada tanggal 2, 16 dan juga 30 November 2019. Dalam perkuliahan yang diikuti oleh siswa SMA/SMK sederajat tersebut, mereka dapat memilih program studi (prodi) sesuai yang mereka minati. FT Udinus memiliki tiga prodi, yaitu Teknik Industri yang diikuti oleh 13 siswa, Teknik Elektro yang diikuti 28 siswa, dan prodi yang paling baru adalah Teknik Biomedis yang diikuti oleh 5 siswa. Kuliah sehari yang merupakan agenda tahunan sejak 2018 ini tidak dipungut biaya apapun.

 

Dr. M Ary Heryanto S.T., M.Eng, selaku Ketua Prodi Teknik Elektro memaparkan tujuan dari kuliah sehari untuk mengenalkan kepada siswa, tentang bagaimana mereka menghadapi perkuliahan. Dalam perkuliahan tersebut para siswa juga diberikan materi kuliah dasar. “Kami para dosen mengenalkan kuliah itu seperti apa, ada teori dan praktik yang tidak sama seperti di SMA yang perlu diperkenalkan dulu. Kami juga mengenalkan lab Udinus dan bagaimana mereka akan bekerja dalam lingkungan kelompok praktikum nantinya,” ujar Ari.

Saat ini prodi Teknik Industri dan juga Teknik Elektro sudah terakreditasi B. FT Udinus memiliki upaya untuk membantu pemerintah dalam membentuk tenaga teknik yang terdidik dan juga profesional. Kebutuhan pasar akan tenaga kerja terus meningkat, terutama di sektor industri dan dunia usaha. Dalam misinya, FT Udinus berusaha untuk memenuhi kebutuhan tersebut dengan mengadakan kulah sehari untuk membuka wawasan mengenai Fakultas Teknik.

 

Sementara itu, Dekan FT Dr Ir Dian Retno Sawitri MT berharap agar para siswa yang ingin melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi, terutama FT Udinus bisa lebih mantap lagi. “Diharapkan mereka sudah tahu kuliah itu seperti apa, dan antusias mereka alhamduliah sangat meningkat dari tahun sebelumnya. Pada tanggal 2 kemarin hampir separuh kelas dan yang kedua ini sampai membludak siswanya dan harus kami alihkan ke tanggal 30,” jelasnya. (*Humas Udinus/Haris. Foto : Haris Rizky)