Fakultas Kesehatan (Fkes) Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) lakukan pendampingan terhadap pasien Covid-19. Kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kegiatan perjanjian atas penandatanganan nota kesepahaman (MOU) dengan PERSAKMI (Persatuan Sarjana Kesehatan Masyarakat Indonesia) Jateng beberapa waktu yang lalu. Pada kegiatan tersebut sekaligus juga ditandatangani perjanjian kerjasama (MOA) antara AHLA-UDINUS dengan PERSAKMI Jateng sebagai tindak lanjut dari nota kesepahaman itu. Pendampingan tersebut dilakukan di Rumah Dinas (rumdin) Walikota Semarang pada Sabtu, (26/09/2020) lalu.

 

Rumdin yang dibuat sedemikian rupa layaknya rumah sakit tersebut digunakan sebagai lokasi untuk isolasi pasien COVID-19. Rumdin tersebut difasilitasi dengan 95 kamar pasien Covid-19 yang berada di area aula. Selain itu juga disediakan beberapa alat kesehatan seperti oksigen, infus, obat-obatan beserta petugas kesehatan.

 

Kegiatan  tersebut dihadiri oleh perwakilan Dosen FKes Udinus yakni, Ririn Nurmandhani SKM, M.Kes, Yusthin M.Manglapy, SKM, M.Kes (epid), Sri Handayani, SKM, M.Kes, Dian Puspitaningtyas Laksana S.KM., M.K.K.K., dan Lenci Aryani, SKM, M.Kes dan beberapa perwakilan PERSAKMI Jateng.

 

Wujud kegiatan ini berupa edukasi masker dan cara pembuatannya secara mandiri, serta memotivasi agar pasien Covid-19 lekas kembali berkumpul bersama keluarganya masing-masing. Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan semangat pasien selama menjalani proses isolasi di rumah karantina.

 

Sementara itu, Dosen FKes Ririn Nurmandhani SKM, M.Kes, mengatakan kegiatan tersebut berlangsung sesuai dengan protokol kesehatan pencegahan covid-19. “Kegiatan semacam ini memang perlu dilakukan. Namun, tak lupa juga para dosen dan perwakilan PERSAKMI Jateng menggunakan hazmat lengkap sebagai bagian dari protokol kesehatan ketika berdekatan dengan pasien covid-19 ini,” paparnya.

 

Kegiatan ini direncanakan rutin dilaksanakan begiliran oleh para dosen di lingkungan Fakultas Kesehatan Udinus serta diperbolehkan bagi dosen dari fakultas lain untuk ikut andil dalam kegiatan pendampingan tersebut. (Humas/Udinus. Foto: Dok. Fkes)